Kamis, 19 Maret 2009

Tidur Cukup Sehatkan Jantung

Tidur Cukup Sehatkan Jantung

Sumber : Kompas - PP-PDPI

Tidur cukup, rupanya memang bagus bagi kesehatan. Paling tidak sebuah studi menemukan, sekadar satu jam tidur tambahan bisa mengurangi pembentukan kalsifikasi arteri koroner (coronary artery calcification, CAC). CAC adalah timbunan kalsium dalam pembuluh darah.

Kondisi itu diketahui sebagai predictor berkembangnya panyakit jantung koroner. ''Satu jam ekstra tidur bisa mengurangi risiko CAC hingga sekitar sepertiga," begitu menurut laporan studi tersebut sebagaimana dimuat Journal of the American Medical Association edisi 24 Desember.

Dalam studi itu, para peneliti dari University of Chicago mengamati 495 orang yang menjadi responden studi Coronary Artery Risk Development in Young Adults (CARDIA). Tujuan mereka, mencari tahu apakah lama dan kualitas tidur berkaitan dengan pembentukan CAC setelah lima tahun.

Hasilnya, mereka menemukan bahwa penurunan risiko CAC akibat satu jam tidur tambahan sebanding dengan penurunan yang dicapai bila tekanan darah sistolik turun hingga 16 mm Hg. Penurunan angka kejadian kalsifikasi dalam arteri koroner akibat tambahan tidur itu juga diketahui terlepas dari faktor lain seperti usia, jenis kelamin, diabetes, tekanan darah, dan indeks berat badan.

Temuan tersebut memperkuat keyakinan bahwa kita sebetulnya punya cara sederhana untuk menurunkan CAC tanpa harus menjalani pengobatan. Namun, temuan itu dianggap masih perlu dikonfirmasi. Masih perlu diteliti pula apakah tidur tambahan memengaruhi angka kejadian terkait penyakit jantung, misal serangan jantung dan stroke.

''Ini memang studi kecil. Ini juga temuan baru. Karena itu, kami akan senang sekali kalau ada studi lain yang mendapatkan temuan serupa,'' kata Diane Lauderdale PhD dari University of Chicago Medical Center yang memimpin studi tersebut. ''Meski begitu, rasanya cukup alasan untuk mengambil langkah. Meski studi ini tidak membuktikan bahwa kurang tidur bisa menyebabkan penyakit jantung koroner, rasanya cukup aman bila kita merekomendasikan agar tidur tak kurang dari enam jam," tambah Lauderdale.


0 komentar:

 
© free template by Blogspot tutorial